React Native lebih dahulu dipublikasikan yaitu sekitar tahun 2015 ketimbang Flutter yang dipublikasikan di tahun 2017. React native merupakan framework open source yang diperkenalkan oleh perusahaan Meta Platforms.inc yaitu sebuah kerangka kerja yang dapat mempermudah developer untuk membangun aplikasi mobile yang dioperasikan sistem iOS atau Android dengan menggunakan bahasa pemrograman javascript dan native aplikasi seluler.